Resep Masakan Mudah Khas Kota Padang



Jika kita bosan dengan menu masakan yang itu-itu saja, maka itu merupakan hal yang wajar sebab selera makan kita terkadang berubah-ubah tergantung dari suasana. Sebenarnya banyak sekali menu masakan yang bisa kita coba di rumah sebagai hidangan untuk keluarga. Salah satu jenis masakan yang saat ini sudah menjadi menu favorit di beberapa rumah makan khususnya rumah makan padang yaitu terong balado. Jenis masakan ini merupakan khas dari kota Padang, tetapi terong balado tidak hanya disukai oleh warga Sumatera Barat saja akan tetapi hampir semua orang menyukai menu masakan ini. Terong balado merupakan salah satu resep masakan mudah yang bisa kita praktekan langsung di rumah.

Ciri khas dari masakan ini yaitu bumbu pedas yang merupakan perpaduan dari bahan rempah alami khas nusantara. Resep masakan mudah yang satu ini sangat cocok bila disajikan untuk keluarga Anda karena selain bahan dan bumbu yang mudah didapat, cara pembuatan terong balado sangat praktis dan penyajiannya pun cepat.

Bahan utama jenis masakan ini yaitu terong ungu yang berukuran sedang. Sedangkan bahan untuk bumbunya antara lain bawang merah, bawang putih, cabe kriting, cabai merah besar, tomat, garam dan gula secukupnya. Adapun cara membuatnya pun sangat mudah yaitu :

Potong terong ungu tersebut masing-masing menjadi 4 bagian. Cara memotongnya pun harus sesuai yakni tiap bagian dipotong memanjang, sebaiknya pilih terong yang berukuran sedang supaya jika dipotong 4 bagian menjadi ukuran yang tidak terlalu besar ataupun terlalu kecil.

Setelah semua terong dipotong selanjutnya rendam semua terong tersebut di dalam air, hal ini bertujuan supaya terong tidak berubah warna. Kemudian setelah itu terong di goreng hingga matang.
Selanjutnya kupas bawang merah dan bawang putih, kemudian ulek bersamaan dengan cabai kriting, cabai merah dan tomat, lalu tambahkan gula dan garam sesuai selera.

Setelah bumbu sudah halus maka selanjutnya tumis bumbu tersebut hingga tercium wangi, lalu setelah itu masukan terong yang tadi sudah digoreng hingga matang. Aduk hingga bumbu merata lalu angkat dan terong balado siap untuk disajikan.
Gimana mudah bukan? Selamat mencobanya di rumah yah.